Sedangkan Wakil Umum Ketua Kadin Bidang Agribisnis, Pangan, dan Kehutanan Franky O Widjaja mengatakan industri pertanian, pangan, dan kehutanan mempekerjakan sekitar 40 juta orang tenaga kerja langsung.

Salah satu komoditas RI yang cukup sukses adalah kelapa sawit, di mana kesuksesan ini ditargetkan akan diaplikasikan kepada komoditas lainnya, seperti perikanan dan peternakan.

Ia menjelaskan, kunci sukses dari kelapa sawit adalah menggunakan koperasi sebagai wadahnya, kemudian diberikan pelatihan praktik yang baik dan diberikan bantuan finansial. Masalah finansial, menurut dia, menjadi salah satu kendala besar dalam pertanian.

“Potensi kita yang sangat besar bisa kita tingkatkan pemanfaatannya. Banyak sekali komoditas kita produktivitasnya masih 30-40%, ini yang mau kami tingkatkan,” kata Franky.

Untuk peternakan dan pertanian, lanjut dia, diharapkan bisa dibuka peluang impor lebih banyak lagi, tidak hanya dari negara-negara tertentu. Kemudian terkait Inpres No 7/2016 tentang Percepatan Pengembangan Industri Perikanan perlu diperbaiki. Selama ini, industri masih kesulitan bahan baku. (c01/ts)

 

Sumber: Id.beritasatu.com