JAKARTA-Transparansi atas progres sertifikasi Indonesia Sustainable palm oil (ISPO) bisa membantu mengatasi masalah minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO) yang kelebihan produksi. Implementasi sertifikasi ISPO bisa memberikan daya tawar kepada pasar internasional bahwa produkkelapa sawitIndonesia telah menerapkan prinsip-prinsip produksi sawit berkelanjutan yang memperhatikan aspek perlindungan lingkungan dan sosial.

Peneliti dari Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat (LPEM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univer-
sitas Indonesia (LPEM FEB UI) Bisuk Abraham dalam diskusi daring mengenai progres Biodisel B30 yang dipantau di Jakarta, Rabu (5/5), mengatakan, produk minyakkelapa sawitIndonesia kerap mendapatkan kampanye hitam dari Eropa karena dalam produksinya berkontribusi dalam peningkatan emisi gas rumah kaca yang dapat merusak lingkungan. Namun dengan sertifikasi ISPO, proses produksi kelapa sawit telah distandarisasi dengan prinsip produksi sawit berkelanjutan, yang salah satu prinsipnya menjaga keberlangsungan lingkungan.

 

 

Sumber: Investor Daily Indonesia